"UNESCO mengukuhkan angklung sebagai warisan budaya dunia merupakan hal luar biasa. Jabar mesti bangga dengan pengakuan itu," jelas Tere saat di kantor Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A), Jalan Martadinata No.2, Kota Bandung, Jumat (19/11/2010).
Menurut kader Partai Demokrat ini, diakuinya angklung di mata internasional bukan berarti sebagai titik akhir saja. Ia berharap semua warga Indonesia perlu
bersama-sama mengembangkan dan melestarikan alat musik yang terbuat dari bambu ini untuk generasi mendatang.
"Pengakuan oleh dunia ini berharap mampu mendorong para musisi Indonesia untuk mengakrabkan angklung," ujar wanita berambut panjang ini.
sumber : detik(dot)com
Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon